Bisnis.com, BANGKOK – Bursa Emerging Market melanjutkan reli penguatan selama empat hari berturut-turut pada perdagangan Selasa (12/4/2016), seiring bergesernya permintaan investor akan aset yang lebih berisiko.
Indeks MSCI Emerging Markets menguat 0,3% pada pukul 12.40 waktu Hong Kong. Sembilan dari 10 acuan industri menguat, dimana PT Astra Internasional Tbk memberi kontribusi terbesar dengan penguatan 2,9%.
Jitra Amornthum, Kepala Riset Finansia Syrus Securities Plc, mengatakan pelemahan dolar AS dan penundaan penaikan suku bunga AS memacu sentimen terhadap aset negara-negara berkembang.
“Kami menyarankan kepada klien kami untuk berhati-hati membeli saham yang berkaitan dengan minyak karena reli penguatan saat ini belum tentu bisa bertahan,” ujarnya seperti dikutip Bloomberg, Selasa (12/4/2016).
Indeks SET milik Thailand menguat 0,7%, demikian juga IHSG yang naik 0,5%. Sementara itu, indeks Shanghai Composite melemah 0,7%.