Bisnis.com, JAKARTA- HD Capital memperkirakan indeks harga saham gabungan siap untuk menembus level 5.000 kembali.
“Optimisi untuk breakout diatas 4.900:,” kata Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko dalam riset sepekannya.
Walaupun sempat didera aksi jual akibat volatilitas jangka pendek regional, ujarnya, diyakini IHSG masih akan breakout di atas level resisten psikologis 4.900.
“Menuju level psikologis selanjutnya di 5.000,” kata Yuganur.
Dikemukakan Faktor domestik positif untuk menunjang IHSG menembus ke atas 4.900.
Diantaranya prediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2016 yang dapat naik diatas level 5%, dan BI Rate dibawah 7%.
Di samping itu SEA Games 2016 yang akan berlangsung di Jakarta., akan berdampak pada geliat ekonomi terutama sektor infrastruktur.”