Bisnis.com, JAKARTA— Indeks dolar Amerika Serikat pada perdagangan pagi ini, Senin (7/3/2016) stagnan setelah melemah pada penutupan perdagangan akhir pekan.
Indeks dolar AS pada pk. 06.56 WIB stagnan di angka 97,342. Pada penutupan perdagangan Jumat indeks berada di level 97,34 atau melemah 0,26%.
Bloomberg mengemukakan meningkatnya harga minyak mentah dunia menekan sentimen kemungkinan bank sentral AS menaikkan suku bunganya pada pertemuan Maret 2016.
Posisi WTI pagi ini, pk. 07.06 WIB, menguat 0,84% ke US$36,22 per barel. Pada Jumat, WTI naik 3,91% ke US$35,92/barel.
Posisi indeks dolar AS
7 Maret (pk. 06.56 WIB)
| 97,342 (-0,00%) |
4 Maret | 97,340 (-0,26%) |
3 Maret | 97,592 (-0,63%) |
Sumber: US Dollar Index Spot Rate, 2016