Bisnis.com, JAKARTA— Indo Premier Securities memprediksikan indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Jumat (19/2/2016) bergerak di kisaran 4.750 –4.815.
Tim Riset Indo Premier Securities mengatakan indeks dengan dukungan volume di atas VMA5 membentuk pola spinning top yang merupakan sinyal indecision, stochastic overbought dan MACD positif.
Indo Premier Securities merekomendasikan saham berikut:
Rekomendasi: Buy on Weakness
Candle membentuk pola doji yang merupakan sinyal indecision dan berada di area bullish support trend linenya. Stochastic netral dan MACD positif. Target harga beli pada kisaran 3.885-3.860 dengan resist di 3.925 kemudian 3.950.
- PTBA (4.585)
Rekomendasi: Spec BUY
Setelah lama konsolidasi, candle mulai break upper-band dan mendekati resist EMA50. Jika mampu melewati resist 4.785 maka sebaiknya beli dengan target harga tutup gap di 5.100. Support 4.500, cut loss jika break 4.410.
- SMRA (1.600)
Rekomendasi: Spec SELL
Dalam kondisi overbought, candle terkoreksi oleh tekanan profit taking sehingga break support EMA5. Jika kembali turun di bawah level 1.580 maka sebaiknya jual dengan target support 1.470. Resist terdekat 1.615.