Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KURS JISDOR11 JANUARI: Melemah 61 Poin ke 13.935

Data yang diterbitkan Bank Indonesia menempatkan Jisdor di level di Rp13.935 per dolar AS, tertekan 61 poin atau depresiasi 0,44% dibandingkan kurs pekan lalu.
Rupiah./JIBI-Rachman
Rupiah./JIBI-Rachman

Bisnis.com, JAKARTA— Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) melemah 61 poin pada Senin (11/1/2016). Tren depresiasi rupiah bisa mengancam peluang penurunan BI Rate bulan ini.

Data yang diterbitkan Bank Indonesia menempatkan Jisdor di level di Rp13.935 per dolar AS, tertekan 61 poin atau depresiasi 0,44% dibandingkan kurs pekan lalu.

Rupiah berfluktuasi di pasar spot, bergerak antara penguatan hingga 22 poin ke Rp13.901 per dolar AS dan pelemahan hingga 37 poin ke Rp13.960 per dolar AS. Pada pukul 10.08 WIB, rupiah melemah 1 poin ke Rp13.924 per dolar AS.

“Depresiasi rupiah, terutama akibat faktor eksternal, bisa menghalangi harapan pemangkasan BI Rate pada rapat dewan gubernur pekan ini,” kata Rangga Cipta, Ekonom dari Samuel Sekuritas.

Kecemasan atas perlambatan ekonomi China kembali muncul setelah indeks harga produksi China kembali merosot pada Desember, mencatatkan deflasi 5,9% dibandingkan tahun sebelumnya.

Bank Indonesia memperketat suku bunga antar bank di tengah gejolak eksternal China. Jibor overnight naik 2 basis poin ke ke 5,80000%

 

Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah)

 

11 Januari 2016

Rp13.935

8 Januari 2016

Rp13.874

7 Januari 2016

Rp13.946

6 Januari 2016

Rp13.863

5 Januari 2016

Rp13.931

 

 

Sumber: Bank Indonesia

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper