Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IPO Indopora (IDPR): Saham Perdana Akan Diperdagangkan Esok Hari

PT Indonesia Pondasi Raya Tbk (IDPR) rencananya akan mencatatkan saham perdana di papan utama Bursa Efek Indonesia pada Kamis (10/12/2015).
Saham Indopora akan mencatatkan saham perdananya esok hari/ilustrasi
Saham Indopora akan mencatatkan saham perdananya esok hari/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA— PT Indonesia Pondasi Raya Tbk (IDPR) rencananya akan mencatatkan saham perdana di papan utama Bursa Efek Indonesia pada Kamis (10/12/2015).

Emiten yang bergerak di bidang bidang konstruksi fondasi, dinding penahan tanah, perbaikan tanah, dan pengujian tiang itu akan diperdagangkan dengan kode saham IDPR dan menjadi emiten ke-17 pada tahun ini.

Berdasarkan data perseroan yang dikutip Bisnis, Rabu (9/12/2015), Indonesia Pondasi Raya akan melepas 15,13%  atau 303 juta saham ke publik melalui penawaran saham perdana (initial public offering/IPO).

Adapun harga penawaran perdana dipatok Rp1.280 per saham sehingga perseroan akan mendapatkan dana Rp387,85 miliar dari aksi korporasi itu.

Dari dana tersebut, sebanyak 40,5% akan dialokasikan untuk pembelian aset tetap berupa peralatan konstruksi, 10,8% dialokasikan untuk anak usaha PT Rekagunaktek Persada, 23,8% untuk pembelian lahan, dan 24,9% untuk modal kerja perseroan.

Dalam aksi korporasinya, perseroan menunjuk PT Yuanta Securities Indonesia dan PT Minna Padi Investama Tbk sebagai penjamin pelaksana emisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper