Bisnis.com, JAKARTA—Indeks harga saham gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak pada kisaran 4.343-4.538 pada Kamis (15/10/2015).
Sebelumnya, indeks ditutup turun signifikan 147 poin atau 3,19% ke 4.483 sebelum libur 1 Muharam.
Tim riset Mandiri Sekuritas mengatakan penurunan yang terjadi pada IHSG merupakan throw back dan lanjutan pegerakan dari pola reversal double bottom.
“Koreksi ini masih tergolong sehat dan wajar selama masih berada ditutup diatas garis support di area 4.343 – 4.400,” paparnya seperti dikutip Bisnis.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) |
PTPP | BUY | 3.750 |
BBTN | SELL | 1.075 |
Sumber: Mandiri Sekuritas