Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA JEPANG: Indeks Nikkei Terkoreksi Tajam 187,31 Poin, Topix Turun 14,3 Poin

Mengawali perdagangan di pekan ini, bursa Jepang terkoreksi tajam pada Senin (28/9/2015).
Bursa Jepang melemah tajam/ilustrasi
Bursa Jepang melemah tajam/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—Mengawali perdagangan di pekan ini, bursa Jepang terkoreksi tajam pada Senin (28/9/2015).

Indeks Nikkei 225 dibuka turun 69,39 poin atau 0,39% ke 17.811,12, dan terus merosot 187,31 poin atau 1,5% ke 17.693,2 pada pukul 07.10 WIB.

Sepanjang pagi ini, Nikkei 225 bergerak pada rentang 17.682,38-17.886,49.

Sementara itu, indeks Topix dibuka melemah 6,65% atau 0,46% ke 1.447,16 dan terus turun 14,3 poin atau 0,98% ke 1.439,51.

Sepanjang pagi ini Topix bergerak di kisaran 1.439,22-1.454,06.

Pelemahan bursa Jepang itu terjadi setelah indeks Topix mencetak pelemahan mingguan yang keenam dalam tujuh pekan, seiring lebih dari setengah perusahaan diperdagangkan tanpa hak untuk menerima dividen selanjutnya.

“Investor membeli saham untuk mendapatkan dividen, sehingga saham yang sudah cukup kuat untuk hal itu dapat dijual,” ujar Shoji Hirakawa, Equity Strategist Okasan Securities Co, seperti dikutip Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper