Bisnis.com, JAKARTA—Astra dan BCA memimpin penguatan IHSG pada Senin pagi (13/7/2015), sedangkan saham Blue Bird rebound tajam.
Sebanyak 141 saham menguat dari 516 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia. Pelemahan terjadi pada 76 saham, sedangkan 299 saham lain stagnan.
PT Astra International Tbk (ASII) memimpin IHSG dengan kenaikan 5,32 poin, diikuti oleh PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) yang menguat 5,13 poin.
PT Blue Bird Tbk (BIRD) pag ini melonjak 20%, rebound dari pelemahan 19% pada Jumat. Adapun kenaikan tertajam terjadi pada harga saham PT Siwani Makmur Tbk (SIMA) yang naik 25%.
IHSG menguat 0,56% atau 27,09 poin ke level 4.886,12 pada jeda siang setelah hanya menguat 0,08% ke level 4.862,91 pada pembukaan perdagangan.
Apa saja 10 emiten pendorong utama pergerakan IHSG siang ini? Berikut rinciannya:
Berdasarkan kapitalisasi pasar terbesar:
Kode | Harga (Rp) | (%) |
ASII | 6.800 | +1,87% |
BBCA | 13.500 | +1,50% |
BIRD | 7.800 | +20,00% |
GGRM | 46.975 | +2,12% |
UNTR | 19.250 | +2,39% |
Berdasarkan kenaikan presentase saham terbesar:
Kode | Harga (Rp) | (%) |
SIMA | 130 | +25,00% |
BIRD | 7.800 | +20,00% |
INCI | 350 | +12,90% |
RIGS | 199 | +10,56% |
JKSW | 87 | +7,41% |
Sumber: Bloomberg