Bisnis.com, JAKARTA—Saham Solusi Tunas rebound tajam pada Senin (6/7/2015), diikuti oleh kenaikan tajam saham Jaya Ancol.
Sebanyak 222 saham hari ini diperdagangkan menguat dari 514 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Hanya 60 saham yang menguat dan 232 saham lainnya stagnan.
Saham perusahaan infrastruktur telekomunikasi PT Solusi Tunas Pratama Tbk (SUPR) rebound 15,63% setelah merosot lebih dari 20% pada perdagangan pekan lalu.
Perusahaan pengelola pusat wisata Taman Impian Jaya Ancol, PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA), juga menguat tajam dengan kenaikan 13,64%.
IHSG hari ini ditutup tergelincir 1,33% ke level 4.916,74. Indeks terus tertekan pada kisaran 4.913,29—4.960,99 setelah dibuka turun 0,74% ke level 4.946,10.
Saham apa saja yang menjadi top gainers dalam perdagangan Bursa Efek Indonesia hari ini? Berikut rinciannya:
Top Gainers
Kode | Harga (Rp) | (%) |
SUPR | 9.250 | +15,63% |
PJAA | 2.500 | +13,64% |
GOLD | 250 | +11,11% |
GSMF | 100 | +8,70% |
JKSW | 88 | +8,64% |
Sumber: Bloomberg