Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OBLIGASI AS: Makin Diburu Investor Kerek Yield, Reaksi Pernyataan Fed

Imbal hasil obligasi Amerika Serikat menguat setelah sejumlah analis memerkirakan Bank Sentral AS Federal Reserve kian dekat untuk menaikkan suku bunga acuan mereka.
Yield obligasi AS naik
Yield obligasi AS naik

Bisnis.com, JAKARTA— Imbal hasil obligasi Amerika Serikat naik setelah sejumlah analis memerkirakan Bank Sentral AS Federal Reserve kian dekat untuk menaikkan suku bunga acuan mereka.

Dikutip dari Bloomberg, Kamis (25/6/2015), yield obligasi AS 10 tahun menguat 0,005 atau 0,23% menjadi 2,374. Pada pukul 08:30 WIB, yield obligasi 10 tahun AS bergerak ke level 2.372 atau menguat 0,15%.

Bloomberg memerkirakan kenaikan suku bunga acuan The Fed semakin dekat dan berdampak pada penjualan surat utang pemerintah AS.

Sebelumnya, yield Obligasi AS 10 tahun meningkat 4bps ke level 2,41% di tengah rencana pengetatan kebijakan. Proyeksi 50:50 memerkirakan ekonomi AS akan meningkat setelah The Fed berencana menaikkan biaya pinjaman pada September 2015.

Gubernur Fed Jerome Powell juga memerkirakan pembuat kebijakan akan kembali menaikkan pada Desember bulan berikutnya. Saat ini, tercatat terjadi peningkatan pembelian jumlah baru dan menjadi laju terkuat sejak Mei 2008.

Berikut yield obligasi 10 tahun Amerika Serikat:

 

Tanggal

Yield

Perubahan (%)

25 Juni

2,372

+0,15

24 Juni

2,368

-1,72

23 Juni

2,410

+1,53

22 Juni

2,373

+5,08

 

 

Sumber: Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper