Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

EKSPANSI BISNIS: Arwana Citramulia (ARNA) Bangun Pabrik ke-5 di Jatim

Produsen keramik PT Arwana Citramulia Tbk. melanjutkan ekspansi dengan menggenjot pembangunan pabrik ke-5 di Mojokorto, Jawa Timur.
Produsen keramik PT Arwana Citramulia Tbk. melanjutkan ekspansi dengan menggenjot pembangunan pabrik ke-5 di Mojokorto/ ilustrasi
Produsen keramik PT Arwana Citramulia Tbk. melanjutkan ekspansi dengan menggenjot pembangunan pabrik ke-5 di Mojokorto/ ilustrasi

 Bisnis.com, JAKARTA— Produsen keramik PT Arwana Citramulia Tbk. (ARNA) melanjutkan ekspansi dengan menggenjot pembangunan pabrik ke-5 di Mojokorto, Jawa Timur.

Direktur Keuangan dan Sekretaris Perusahaan PT Arwana Citramulia Tbk. Rudy Sujanto mengatakan pabrik berkapasitas 8 juta meter persegi per tahun ini akan difokuskan untuk memproduksi keramik dinding. Perseroan berharap pabrik tersebut bisa beroperasi pada September 2015.

“Total anggaran Rp300 miliar yang kita ambil dari dana internal,” katanya kepada Bisnis.

Rudy menambahkan saat ini kapasitas produksi yang telah terpasang mencapai 49,37 juta meter2. Dengan demikian, pabrik baru di Mojokerto ini akan meningkatkan kapasitas produksi emiten keramik berkode ARNA ini menjadi 57,37 juta meter2.

Menurut Rudy, kinerja perseroan tahun ini akan tertolong oleh tren penurunan harga minyak dunia yang berdampak pada pemangkasan harga jual bahan bakar minyak (BBM). Perseroan saat ini mengaku tengah menghitung ulang target pendapatan dan laba setelah Presiden Joko Widodo mengumumkan penurunan harga premium dan solar pada 16 Januari lalu.

Menurutnya, harga BBM yang relatif rendah akan menurunkan ongkos produksi. Hal ini terutama berkaitan dengan menurunnya harga barang modal berupa tanah dan biaya distribusi keramik. Harapan positif industri keramik juga datang dari rencana pemerintah membangun 1 juta perumahan rakyat per tahun dan bujet belanja infrastruktur pemerintah yang lebih besar di tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper