Bisnis.com, JAKARTA— Bursa AS menguat, membawa indeks Standard & Poor’s 500 mendekati level tertinggi sepanjang masa.
Indeks S&P 500 naik 0,5% ke level 2.070,65 pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu, dan melonjak 3,4% sepanjang pekan lalu.
Adapun Dow Jones Industrial Average naik 26,65 poin atau 0,2% ke level 17.804,8.
“The Fed menjadi penggerak pasar saat ini,” ujar Stephen Carl, Principal and Head Equity Trader Williams Capital Group LP, seperti dikutip Bloomberg, Senin (22/12/2014).
Sebanyak sembilan dari sepuluh kelompok industry utama di indeks S&P 500 menguat dengan sektor energi memimpin penguatan sebesar 3,1%.