Bisnis.com, JAKARTA— Bursa negara berkembang melemah ke level terendah dalam 2 pekan dan nilai mata uang negara melemah, di tengah kekhawatiran Amerika Serikat akan meningkatkan suku bunga lebih cepat.
Indeks MSCI Emerging Markets turun 0,9% ke level 1.085,15 pada perdagangan Selasa (9/9/2014).
“Proyeksi current-account defisit di Turki masih menjadi perhatian di negara berkembang,” ujar Martial Godet, Head of Emerging-Market Equity and Derivatives Strategy BNP Paribas SA, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (10/9/2014).
Indeks Brazil Ibovespa jatuh untuk hari kelima, Bursa Turki turun 2,6%, indeks India S&P BSE Sensex turun 0,2%. Sementara itu indeks Rusia Micex menguat.