Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka menguat 0,07% ke level 5.123,07 pada perdagangan Selasa (5/8/2014).
Namun, pada pukul 09.07 WIB, indeks berbalik arah dan melemah 0,18% ke level 5.110,08. Dari 502 saham yang diperdagangkan, sebanyak 19 saham menguat, 9 saham melemah, dan 474 saham stagnan.
Tujuh dari sepuluh sektor yang tercatat di Bursa Efek Indonesia menguat dengan kenaikan terbesar dialami oleh sektor aneka industri 1,04%. Adapun tiga sektor lainnya melemah dengan penurunan terbesar dialami sektor infrastruktur 0,28%.
Indeks Bisnis 27 juga dibuka naik 0,17% ke 451,79. Adapun nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat 0,29%.
Saham-saham yang menguat pagi ini:
ASII | +1,27% |
TLKM | +0,74% |
UNTR | +0,84% |
BBCA | +0,21% |
Saham-saham yang melemah pagi ini:
PGAS | -1,64% |
INTP | -1,03% |
EXCL | -1,73% |
TBIG | -1,69% |
Sumber: Bloomberg