Bisnis.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi bergerak pada kisaran 5.079-5.118.
Tim Riset Equity Retail Mandiri Sekuritas memprediksi indeks akan berfluktuasi cenderung menguat pada perdagangan hari ini.
“IHSG diperdagangkan di atas EMA 200 hari. Indeks memasuki fase konsolidasi dikisaran 5.165 – 4.989. Indeks bergerak mixed dan di tutup menguat 0,11%. Buyer masih kontrol dan potensi rally terbuka menguji resistance terdekat di level 5.118,” paparnya dalam riset, Jumat (25/7/2014).
Adapun sejumlah saham yang perlu diamati hari ini adalah:
Kode | Rekomendasi | Target (Rp) |
TBIG | Spec Buy | 9.000 |
EXCL | Spec Buy | 5.800 |
ANTM | Spec Buy | 1.400 |
PTPP | Sell | 2.010 |
ADRO | Buy | 1.200 |
Sumber: Mandiri Sekuritas