Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Asia menguat, melanjutkan penguatan tertingginya, ditopang oleh relinya bursa Jepang.
Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,3% ke level 144,29 pada perdagangan Rabu (11/6/2014) pukul 14.35 waktu Hong Kong atau pukul 13.35 WIB.
“Tidak ada berita yang bisa menggerakan pasar untuk bergerak lebih tinggi,” papar Tim Schroeders, Portfolio Manager Pengana Capital Ltd, seperti dikutip Bloomberg.
Saham Japan Drilling Co naik 3,1%, Beijing Enterprises Holdings Ltd turun 3,7%, dan Downer EDI Ltd anjlok 11%.
Indeks Jepang Topix menguat 0,8% setelah melemah 0,5% sebelumnya. Indeks Australia S&P/ASX 200, indeks Hong Kong Hang Seng, dan indeks Singapura Straits Times turun 0,3%.
Selanjutnya, China’s Shanghai Composite Index dan indeks Selandia Baru NZX 50 sedikit berubah, indeks Korea Selatan Kospi naik 0,1%.