Bisnis.com, JAKARTA—PT Link Net menawarkan harga penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) di kisaran Rp1.575 hingga Rp1.600 per saham dengan target dana yang akan dihimpun di kisaran Rp479 miliar hingga Rp487 miliar.
Direktur dan Sekretaris Perusahaan Link Net Dicky S Moechtar menuturkan perseroan akan melepas sekitar 304,26 juta saham atau setara dengan 10% dari modal ditempatkan dan disetor penuh.
"Seluruh saham yang akan ditawarkan merupakan saham divestasi milik induk usaha, yakni PT First Media Tbk. (KBLV)," ujarnya, Jumat (2/5/2014).
Dana yang dihimpun dari IPO ini akan diterima oleh pemegang saham, yakni First Media, sebagai penjual, yang akan digunakan untuk pengembangan bisnisnya.
Dalam prospektus yang dirilis Jumat (2//5/2014), penyedia jaringan tetap lokal berbasis packet-switched dan jasa layanan Internet itu akan menggelar penawaran awal (bookbuilding) pada 2—9 Mei 2014 mendatang.
Berikut jadwal lengkap IPO Link Net:
2-9 Mei 2014: Penawaran awal (bookbuilding)
20 Mei 2014: Perkiraan tanggal efektif
22-23 Mei 2014: Perkiraan masa penawaran umum
28 Mei 2014: Perkiraan tanggal penjatahan
30 Mei 2014: Perkiraan tanggal pengembalian uang pemesanan (refund)
30 Mei 2014: Perkiraan tanggal distribusi saham secara elektronik
2 Juni 2014: Perkiraan tanggal pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia