Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba Bersih Electronic City (ECII) 2013 Naik 65,42%

Laba bersih PT Electronic City Tbk. (ECII) membukukan pertumbuhan laba bersih 65,42% sepanjang tahun lalu.

Bisnis.com, JAKARTA — Laba bersih PT Electronic City Tbk. (ECII) membukukan pertumbuhan laba bersih 65,42% sepanjang tahun lalu.

Berdasarkan laporan keuangan 2013 yang dirilis Senin (24/3/2014), laba bersih emiten perdagangan produk elektronik rumah tangga itu tercatat Rp206,78 miliar dari Rp125 miliar.

Pendapatan perseroan naik 40,56% menjadi Rp2,01 triliun dari Rp1,43 triliun. Beban pokok pendapatan juga naik 40% menjadi Rp1,61 triliun dari Rp1,15 triliun. Akibatnya, laba kotor perseroan naik 47,01% menjadi Rp405,71 miliar dari Rp275,97 miliar.

Sementara itu, beban usaha perseroan tercatat melonjak 71,52% menjadi Rp221,71 miliar pada 2013 dari Rp129,26 miliar pada 2012.

Namun, sepanjang tahun lalu perseroan mencatatkan hasil investasi Rp37,57 miliar, laba yang belum direalisasi dari perubahan nilai wajar investasi Rp14,99 miliar, dan keuntungan penjualan entitas asosiasi Rrp679,29 miliar. Hal tersebut ikut berkontribusi terhadap kenaikan laba bersih perseroan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper