Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities memperkirakan kurs tengah Bank Indonesia nilai tukar rupiah atas dolar Amerika Serikat pada hari ini, Senin (17/3/2014) akan berada di kisaran Rp11.395-Rp11.445.
Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada mengemukakan tampaknya euforia Jokowi Effect yang membuat laju IHSG melesat, tidak dirasakan oleh pergerakan laju kurs tengah BI nilai tukar rupiah yang kembali mengalami pelemahan.
“Kondisi pasar valas sedang diliputi kekhawatiran, terutama jelang penyelenggaraan referendum di Krimea” kata Reza dalam risetnya.
Dengan meningkatnya kembali kecemasan tersebut, maka pelaku pasar memilih untuk switching ke aset valas lainnya yang dinilai safe haven, diantaranya yen.
“Laju rupiah melampaui level support 11.410. Kurs tengah Bank Indonesia Rp11.445-Rp11.395,” kata Reza.
Kurs tengah BI Rp/US$
Tanggal | Rp/US$ |
14/3 | 11.421 |
13/3 | 11.387 |
12/3 | 11.432 |
Sumber: BI,2014