Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

First Media Targetkan Pendapatan Naik Hingga 30%

Bila target tercapai, maka pendapatan KBLV pada 2014 mencapai Rp1,89 triliun-Rp1,95 triliun.nn
Ilustrasi/firstmedia.com
Ilustrasi/firstmedia.com

Bisnis.com, JAKARTA – PT First Media Tbk. (KBLV), anak usaha Grup Lippo, targetkan pendapatan tahun 2014 naik 26%-30% dari pendapatan pada 2013.

Bila target tercapai, maka pendapatan KBLV pada 2014 mencapai Rp1,89 triliun-Rp1,95 triliun.

Harianda Noerlan, Sekretaris Perusahaan First Media, menyebutkan perusahaan itu  memproyeksikan pendapatan sepanjang 2013 mencapai Rp1,5 triliun.

Per September 2013 pendapatan dari perusahaan jaringan komunikasi pita lebar itu mencapai Rp1,24 triliun, naik 27,8% dari pendapatan 2012 sebesar Rp970,27 miliar.

Kontributor terbesar yakni jasa langganan untuk Internet pita lebar kecepatan tinggi Rp566,33 miliar atau 45,67% terhadap total pendapatan.

“Kami hendak fokus memperluas pasar televisi berbayar sekaligus Internet dan memperkuat bisnis konten pada tahun ini,” kata Harianda kepada Bisnis, Jumat (14/3).

Perseroan pasang target menaikkan jumlah pelanggan pada 2014 sebanyak 30% dari jumlah pelanggan pada 2012 sebanyak 620.000.

Pendapatan utama KBLV selama ini berasal dari anak usaha, PT Link Net, distributor program televisi di Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Surabaya, dan Bali.

Link Net juga bergerak di layanan Internet broadband berkecepatan tinggi dengan sebaran pasar di Jakarta, Tangerang, Bekasi, dan Surabaya.

Pada penutupan perdagangan Jumat (14/3/2014), harga saham KBLV Rp650, naik 8,33% dari hari sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper