Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba Bersih Bukit Asam (PTBA) Anjlok 37,03% Jadi Rp1,82 Triliun

Produsen batubara pelat merah PT Bukit Asam (Persero) Tbk. (PTBA) mencetak laba bersih Rp1,82 triliun sepanjang 2013 atau anjlok 37,03% dari realisasi 2012 sebesar Rp2,9 triliun.

Bisnis.com, JAKARTA—Produsen batu bara pelat merah PT Bukit Asam (Persero) Tbk. (PTBA) mencetak laba bersih Rp1,82 triliun sepanjang 2013, anjlok 37,03% dari realisasi 2012 sebesar Rp2,9 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis di Bisnis Indonesia edisi Kamis (27/2/2014), laba bersih per saham dasar yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk turun dari Rp1.262 menjadi Rp822.

Penurunan kinerja perusahaan yang berbasis di Tanjung Enim, Sumatra Selatan ini sudah terlihat dari kinerja pendapatan yang turun tipis 3,3% menjadi Rp11,2 triliun.

Di tengah pendapatan yang turun, hal itu diperparah pula dengan meningkatnya beban pokok penjualan 19,06% dari Rp6,5 triliun menjadi Rp7,7 triliun.

Kondisi tersebut membuat laba kotor perseroan anjlok 31,9% dari Rp5,08 triliun menjadi Rp3,46 triliun.

Bahkan, Bukit Asam harus mendulang laba usaha hanya Rp2,15 triliun atau terjerembap 40,1% dari sebelumnya Rp3,59 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Herdiyan
Editor : Nurbaiti
Sumber : Bisnis Indonesia (27/2/2014)

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper