Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan kosmetik terbesar dunia. L’Oreal SA, siap membeli kembali sahamnya senilai US$8,2 miliar atau 6 miliar Euro dari Nestle SA, yang telah menjadi investornya selama 40 tahun.
Produsen maskara Maybelline itu akan mengeluarkan uang tunai senilai 3,4 miliar Euro untuk 27,3 juta lembar saham yang dimiliki Nestle. L’Oreal juga akan menjual separuh kepemilikannya terhadap perusahaan joint venture, Galderma, kepada Vevey, anak usaha Nestle yang berbasis di Swiss.
Penjualan tersebut merupakan penukaran untuk 2,1 juta lembar saham dengan nilai ekuitas 2,6 miliar Euro.
Peter Brabeck-Letmathe, Chairman Nestle SA, mengatakan pihaknya akan membuat entitas baru bernama Nestle Skin Health SA.
“Dengan usulan akuisisi 50% terhadap Galderma, Nestle akan mengejar pembangunan strategis di bidang nutrisi, kesehatan dan kesejahteraan dengan memperluas kegiatannya ke perawatan kulit medis," ujarnya seperti dilansir Bloomberg, Selasa (11/2/2014).