Bisnis.com, JAKARTA— Bursa negara berkembang menguat, memangkas pelemahan sepanjang tahun 2013 menjadi 5%.
Indeks MSCI Emerging Markets naik 0,1% ke level 1.002,69 pada penutupan perdagangan Selasa (31/12/2013).
"Pada 2014, bursa negara berkembang harus menyesuaikan diri dengan efek pemangkasan stimulus AS pada semester pertama. Tetapi akan kembali positif pada semester kedua seiring pemulihan global," ujar Simon Quijano-Evans, Head of Emerging-Markets Research Commerzbank AG, seperti dikutip Bloomberg.
Saham Citic Securities Co naik 1,9% di Hong Kong dan 3,3% di Shanghai. Dubai’s DFM General Index naik ke level tertinggi sejak Oktober 2008.
Sementara itu, bursa di Brazil, Hongaria, the Czech Republic, Polandia, Indonesia, Thailand, dan Korea Selatan tidak beroperasi.