Bisnis.com, JAKARTA—PT Indomobil Multi Jasa Tbk. akan mencatatkan (listing) sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (10/12/2013), dengan harga saham perdana sebesar Rp500 per saham.
Indomobil Multi Jasa menjadi perusahaan ke-28 yang go public tahun ini dengan kode saham IMJS.
Dalam aksi korporasinya, anak usaha dari PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS) ini memangkas jumlah penawaran saham perdana (initial public offering/IPO) dari rencana semula 1,29 miliar saham menjadi 450 juta saham yang ditawarkan ke publik dengan nilai nominal Rp200 per saham.
Perseroan yang bergerak di usaha perdagangan, perbengkelan, jasa, dan pengangkutan itu meraup dana Rp225 miliar dari penawaran saham perdana itu.
Sebagian besar dana itu akan digunakan untuk pengembangan bisnis dan modal kerja anak usaha, yaitu PT CSM Corporatama dan PT Indomobil Finance Indonesia.
Sementara itu, sisanya sekitar 40% akan digunakan untuk pengurangan pinjaman entitas anak perseroan.
Dalam aksi korporasi itu, perseroan telah menunjuk penjamin emisi efek (underwriter), yaitu PT CIMB Securities Indonesia, PT Deutsche Securities Indonesia, PT DBS Vickers Securities Indonesia, PT Kresna Graha Sekurindo Tbk, dan PT Buana Capital.