Bisnis.com, JAKARTA — Bank Indonesia mematok kurs tengah rupiah pada level Rp11.414 per dolar AS pada Rabu (6/11/2013).
Nilai tersebut melemah 0,22% dibandingkan dengan patokan kurs tengah sebelumnya Rp11.389 per dolar AS pada Senin (4/11/2013).
Sementara itu, jika dibandingkan dengan patokan kurs tengah awal bulan ini (1/11/2013) pada level Rp11.354 per dolar AS, patokan kurs tengah hari ini melemah 0,53%.
Berdasarkan data Bloomberg Dollar Index, rupiah siang ini juga melemah 0,42% ke Rp11.404 per dolar AS pada pukul 12.16 WIB.
Hal itu terjadi setelah Badan Pusat Statistik mengumumkan laju pertumbuhan ekonomi pada kuartal III/2013 sebesar 5,62% atau melambat dari periode sama tahun sebelumnya yang melaju 6,17%.
Kurs Tengah Dolar AS Terhadap Rupiah
6 November | 11.414 |
4 November | 11.389 |
1 November | 11.354 |
Sumber: BI