Bisnis.com, JAKARTA - HP Research memprediksikan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Selasa (30/7/2013) bergerak di kisaran 4.527-4.676.
Indeks bursa saham acuan Wall Street ditutup melemah secara moderat pada hari pertama perdagangan minggu ini. Pelemahan ini dipicu oleh penurunan pada data pending home sales Juni ditengah semakin tingginya suku bunga KPR.
Menurut data yang dirilis pada Senin, pending home sales di Amerika periode Juni mengalami penurunan 0,4%, sedangkan pada periode yang sama tahun lalu mengalami kenaikan 10,9%.
Selain kenaikan pada suku bunga KPR, penurunan pending home sales juga dipicu oleh kurangnya persedian. Pelaku pasar lebih memilih untuk berhati-hati dan menunggu lebih banyak data ekonomi yang akan dirilis dalam minggu ini.
Data ekonomi itu yaitu pertumbuhan GDP kuartal dua 2013 Amerika pada hari Rabu, yang diestimasikan bertumbuh pada level, 1%, kendati tiga bulan pertama tahun 2013 tumbuh hingga 1,8%.
Selain itu pasar juga menunggu menunggu hasil dari pertemuan yang akan dilakukan oleh para petinggi Federal Reserve pada hari Rabu waktu setempat.
Di sisi lain indeks bursa saham Eropa ditutup menguat moderat setelah berjuang sepanjang sesi untuk menentukan arah.
Hal ini dipicu oleh investor yang dipenuhi oleh keraguan dalam menempatkan posisi menjelang beberapa event yang berpeluang menjadi penggerak pasar dalam minggu ini, termasuk pertemuan Bank Sentral dan juga data-data penting dari Amerika.
Sementara itu, indeks bursa Asia ditutup melemah pada perdagangan kemarin dengan Jepang sebagai pemicu penurunan regional tersebut.
Pelemahan tersebut dipicu oleh menguatnya nilai tukar yen terhadap US$ yang memukul emiten berorientasi ekspor di Jepang.
Ditambah lagi data produksi industri bulan Juni Jepang secara mengejutkan mengalami penurunan sebesar 3,3%, dan juga penurunan pada konsumsi rumah tangga di bulan Juni sebesar 0,4%.
Namun, pada perdagangan pagi ini, bursa Jepang justru dibuka menguat setelah pelemahan nilai tukar JPY dan juga Sumitomo Mitsui Financial Group Inc melaporkan tingkat laba yang solid.