Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KINERJA EMITEN: Tambah produk, Kobexindo gandeng Dressta

BISNIS.COM, JAKARTA—Emiten alat berat, PT Kobexindo Tractors Tbk (KOBX) menggandeng perusahaan asal Polandia, Dressta Co. Ltd untuk menambah produk-produk unggulan baru.

BISNIS.COM, JAKARTA—Emiten alat berat, PT Kobexindo Tractors Tbk (KOBX) menggandeng perusahaan asal Polandia, Dressta Co. Ltd untuk menambah produk-produk unggulan baru.

Direktur Utama Kobexindo Humas Soputro mengatakan perseroan menjadi eksklusif distributor Dressta di Indonesia untuk penjualan buldozer beserta suku cadang pendukung dan layanan purna jual.

“Dressta merupakan satu dari tiga produsen buldozer kelas berat terkemuka di dunia. Kerja sama ini akan memperkuat bisnis penjualan unit alat berat kami dan menyumbang kenaikan penjualan yang signifikan,” ujarnya seperti dikutip dari keterangan resmi, Rabu (1/5/2013).  

Saat ini jaringan penjualan dan purna jual Dressta sudah tersebar di kawasan Amerika, Timur Tengah dan Afrika, Asia Pasifik, Eropa, Amerika Latin, Rusia, dan  Asia Tengah.

Perseroan menargetkan produk Dressta sudah dapat dipasarkan di Indonesia mulai semester II/2013. Untuk tahap pertama, Kobexindo akan mendatangkan Extra Crawler Dozer TD-40E dengan Coal Blade Capacity sampai dengan40M3 (555 Horse Power) dan Extra Wheel Loader 560E dengan kapasitas coal bucket lebih besar dari 12M3.

Seperti diketahui, Kobexindo adalah mitra dan distributor eksklusif dari produsen alat berat Doosan (Korsel), Tata-Daewoo (Korsel), NHL (Cina), dan Jungheinrich (Jerman). Perseroan saat ini memiliki 11 kantor cabang di kota-kota besar di Indonesia.

“Masuknya produk Dressta menambah lengkap jajaran lini produk alat berat pertambangan yang kami pasarkan sebelumnya yang berupa Excavator, Articulated dump truk, dan Rigid dump truck,” tulis Humas.

Adapun tahun lalu, penjualan perseroan mencapai US$131,77 juta yang mayoritasnya 86,6% atau US$114,11 juta bersumber dari penjualan unit alat berat dan industri.  (ra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper