Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA EROPA: Kecemasan soal Yunani kian gawat, indeks Eropa berguguran

LONDON: Bursa Eropa terlempar dengan loss terbesar dalam sebulan, di tengah gawatnya nasib Yunani yang mungkin akan keluar dari zona euro, jelang pertemuan pemimpin Eropa di Brussels.

LONDON: Bursa Eropa terlempar dengan loss terbesar dalam sebulan, di tengah gawatnya nasib Yunani yang mungkin akan keluar dari zona euro, jelang pertemuan pemimpin Eropa di Brussels.

 

Indeks Stoxx Europe 600 tergerus 2,1% ke 239,51 pada penutupan jelang tengah malam tadi waktu Jakarta, Rabu 23 Mei 2012, menghentikan reli hingga 2,5% dalam 2 hari terakhir.

 

Penurunan itu merupakan yang terbesar sejak 23 April. Sejak mencapai rekor tertinggi sepanjang tahun pada 16 Maret, indeks acuan tersebut sudah tenggelam 12%.

 

Saham Vedanta Resources Plc dan Petropavlovsk Plc memimpin penurunan sektor sumberdaya alam setelah harga emas dan perak kembali meleleh, seiring dengan menguatnya dolar AS.

 

Saham London Stock Exchange Group tersungkur dengan loss terbesar dalam 2,5 tahun setelah UniCredit SpA dan Intesa Sanpaolo SpA melepas 11,5% sahamnya.

 

“Kekhawatiran soal Yunani adalah bobot besar bagi pasar yang membuat ketidakpastian,” kata Emmanuel Soupre, manajer investasi Neuflize Private Assets di Paris.

 

“Perusahaan berjalan baik, tapi situasi makronya kompleks. Karena itu sikap terbaik yang bisa ditempuh investor adalah berhati-hati.”

 

Sementara itu, hampir seluruh indeks nasional di Eropa juga jatuh, kecuali Islandia. FTSE 100 Inggris turun 2,5%,  DAX Jerman –2,3%, dan CAC 40 Prancis tenggelam 2,6%. (Bloomberg/Bsi)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Sumber : Newswire

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper