Pemasangan tiang pancang Alam Sutera telah dilaksankan pada 16 Desember, sedangkan Silkwood Residences Apartment baru mulai dibangun pada hari ini, menjadi proyek apartemen perdana di kawasan pengembangan Alam Sutera.
Silkwood Residences terdiri atas dua menara dengan ketinggian masing-masing 21 lantai yang akan dibangun bertahap mulai dari menara pertama yakni Maple Tower, menyusul menara kedua Oak Tower, tuturnya dalam keterangan resmi, hari ini.
Perseroan, lanjutnya, membutuhkan investasi senilai Rp150 miliar untuk membangun menara perkantoran Alam Sutera, sedangkan aparemen Silkwood menyedot dana investasi Rp300 miliar.
Pembangunan dua proyek tersebut merupakan strategi perseroan untuk mengubah kawasan Utara Alam Sutera menjadi pusat bisnis strategis, karena selai mall, akan terdapat gedung perkantoran, apartemen, universitas, dan juga hotel.
Sepanjang 2010, Alam Sutera telah melakukan beberapa peluncuran produk, yakni ruko Element, ruko Jalur Sutera, Sutera Palmyra tahap dua dan tiga, Silkwood Residences Apartment, ruko Spektra, Sutera Renata-Aurora, Sutera Renata-Alba, dan Sutera Feronia Park.