Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melorot 3,76% atau anjlok 221,80 poin ke level 5.683,50 pada penutupan perdagangan pasar modal hari ini, Rabu (5/9/2018).
Sejak awal perdagangan IHSG dibuka melemah 0,62% atau 36,52 poin ke level 5.868,78. Indeks jatuh semakin dalam pada akhir sesi I yang anjlok 3,33% atau 196,42 poin ke level 5.708,88.
Sentimen pelemahan rupiah, memanasnya perang dagang AS-China dan gejolak pasar negara berkembang yang menjatuhkan ekonomi Turki, Argentina hingga ke Afrika Selatan telah memicu kekhawatiran pasar yang lebih dalam.
Analis Indosurya Sekuritas William Surya Wijaya melihat kondisi fundamental perekonomian Indonesia masih menunjukkan berada dalam kondisi stabil sehingga dapat menjadi katalis positif bagi berlangsungnya penguatan IHSG hingga beberapa waktu mendatang.
Kemarin IHSG ditutup melemah pada hari perdagangan keempat berturut-turut hari ini, Selasa (4/9/2018). Indeks ditutup melemah 1,04% atau 62,28 poin ke level 5.905,30, meskipun sempat dibuka rebound dengan penguatan 0,12% atau 7,18 poin di level 5.974,76.
DBS Group Research mengungkapkan pasar keuangan Indonesia terus merasakan ketegangan dari emerging market sell-off, meskipun kondisi domestik saat ini menguntungkan.
Baca Juga
Ekonom DBS Group, Radhika Rao menjelaskan pertumbuhan ekonomi Indonesia semester I/2018 meningkat menjadi 5,2% YoY, sementara Agustus lalu inflasi CPI melemah dari yang diprediksikan, pada kisaran 3,2% YoY stabil dari bulan Juli.
Menurutnya, hal ini senada dengan target Bank Indonesia pada kisaran 2,5%-4,5%. Defisit transaksi berjalan fiskal masih sesuai dengan yang dianggarkan yaitu -2,1% dari PDB, dimana rasio utang pemerintah terhadap PDB rendah di 28,7% (pada akhir tahun 2017).
Dia melihat terdapat dua poin sulit yang masih bertahan. Pertama, meskipun defisit transaksi berjalan di bawah 3% tahun ini, hal tersebut diharapkan akan lebih luas dibandingkan tahun 2017, menyiratkan kebutuhan pembiayaan yang lebih tinggi.
Kedua, kepemilikan asing yang cukup besar terhadap obligasi domestik, ditambah dengan utang korporasi dolar AS yang lebih tinggi, di dalam lingkungan dolar AS yang kuat, terlihat mata uang rentan terhadap kelemahan.
"Pihak berwenang telah secara aktif mendukung pasar foreign exchange domestik dan pasar obligasi selama serangan volatilitas baru-baru ini. Di tengah penurunan yang lebih luas dalam mata uang regional, langkah-langkah intervensi membantu memperlancar downdraft, tetapi akan menjadi tantangan untuk memutar balik arah saat ini," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Rabu (5/9/2018).
Radhika menjelaskan dengan reformasi subsidi atau liberalisasi untuk harga bahan bakar yang tidak mungkin terjadi sebelum pemilihan umum tahun depan, lebih banyak kebijakan bertahan dan tindakan administratif yang bertujuan untuk menjaga mata uang dan defisit transaksi berjalan diperkirakan akan dilakukan.
Langkah-langkah untuk memperlancar FX dan risiko suku bunga untuk korporasi juga telah diambil. Sampai sekarang, BI sudah mengurangi transaksi minimum dari hedging swap FX menjadi US$2juta (sebelumnya US$10juta) dan berencana untuk memperkenalkan OIS rates.
Berikut catatan pergerakan IHSG hari ini yang dipantau Bisnis.com.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah 3,76% atau 221,80 poin ke level 5.683,50.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 3,69% atau 217,63 poin ke level 5.687,67 menjelang akhir perdagangan.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 3,71% atau 218,97 poin ke level 5.686,33 di awal sesi II.
Mengakhiri sesi I perdagangan hari ini, Rabu (5/9/2018), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok 3,33% atau 196,42 poin ke level 5.708,88.
Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok 3,24% atau 191,51 poin ke level 5.713,79 menjelang akhir sesi I perdagangan hari ini, Rabu (5/9/2018).
Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) lanjut anjlok 2,73% atau 161,16 poin ke level 5.744,14 pada perdagangan pagi ini, Rabu (5/9/2018).
Membuka perdagangan hari ini, Rabu (5/9/2018), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,62% atau 36,52 poin di level 5.868,78.