Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cipaganti Citra Graha Lepas 361,11 Juta Lembar Saham

PT Cipaganti Citra Graha Tbk bakal mengantongi Rp40,08 miliar dari pelepasan 361,11 juta lembar saham lewat skema penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu sebesar Rp111 per lembar.

Bisnis.com, JAKARTA — PT Cipaganti Citra Graha Tbk bakal mengantongi Rp40,08 miliar dari pelepasan 361,11 juta lembar saham lewat skema penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu sebesar Rp111 per lembar.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (27/11/2014), Cipaganti Citra Graha (CPGT) mengungkapkan harga saham yang dilego ditetapkan senilai Rp111 per lembar saham. Sebanyak 361,11 juta lembar saham itu dilepas kepada Parallax Venture Partners VIII Ltd, sebuah perusahaan investasi. 

 
Aksi korporasi ini rencananya dilakukan pada 4 Desember. “Dananya untuk operasional perusahaan,” tutur Corporate Secretary CPGT Toto Moeljono kepada Bisnis, baru-baru ini. 
 
Pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar pada 30 Oktober, pemegang saham CPGT memberikan persetujuannya atas rencana tersebut. Kemarin, harga saham CPGT ditutup pada level Rp105 per lembar saham, naik 9,38% dari posisi sehari sebelumnya. 
 
Per Oktober, sebanyak 47,98% saham CPGT dimiliki oleh Terra Investment Holding Limited, yang berbasis di Hong Kong. Sekitar 7,75% dipegang oleh PT Cipaganti Global Corporindo, dan 5,44% lainnya milik Asia Argentum Assets Pte Ltd. Adapun 38,81% sisanya dipegang oleh publik. (AMA)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anissa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper