Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Antisipasi Penipuan Berkedok Investasi, BEI Buka Galeri Investasi Digital

Adanya Galeri Investasi Digital ini, masyarakat diharapkan menjadi lebih teredukasi dan terlindungi dari penipuan berkedok investasi.
Antisipasi Penipuan Berkedok Investasi, BEI Buka Galeri Investasi Digital
Antisipasi Penipuan Berkedok Investasi, BEI Buka Galeri Investasi Digital

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) bekerja sama dengan PT Surya Fajar Sekuritas (SF Sekuritas) serta Perkumpulan Sarjana dan Profesional Buddhis Indonesia (Siddhi) membuka secara resmi Galeri Investasi Digital BEI, Senin (10/7/2023) di SIDDHI Center, Grogol, Jakarta Barat.

Direktur Utama SF Sekuritas memaparkan bahwa dengan adanya galeri investasi digital ini mampu menjadi sarana edukasi keuangan dan pasar modal untuk masyarakat luas.

“Kami berharap visi dan misi kami bersama-sama dengan Siddhi yakni menjadi pusat edukasi dan penggerak ekonomi anggota dan masyarakat pada umumnya dapat tercapai lebih cepat. Tentu saja kami juga berharap dukungan penuh dari PT Bursa Efek Indonesia baik pusat maupun melalui Kantor Perwakilan BEI yang ada di seluruh Indonesia, papar Direktur Utama SF Sekuritas Steffen Fang.

Sementara itu Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Jeffrey Hendrik menyampaikan bahwa sepuluh tahun terakhir penipuan berkedok investasi memakan banyak korban, dengan kerugian mencapai 100 triliun rupiah.

Jeffrey berharap dengan adanya Galeri Investasi Digital ini, masyarakat diharapkan menjadi lebih teredukasi dan terlindungi dari penipuan berkedok investasi.

“Orang yang sudah paham investasi pasar modal, sudah bisa membedakan mana investasi yang benar, mana penipuan berkedok investasi. Dengan adanya Galeri Investasi Digital ini, masyarakat bisa terlindungi dari penipuan berkedok investasi. Dan pada akhirnya nanti, akan semakin banyak masyarakat Indonesia, khususnya umat Buddha Indonesia bisa dengan bangga mengatakan Aku Investor Saham,” ungkap Jeffrey.

“Saya sudah hadir dalam peresmian galeri investasi di NU, Muhammadiyah, lalu perguruan tinggi dari umat Katholik dan Kristiani juga sudah. Tetapi untuk lingkungan Buddhis, ini yang pertama. Apresiasi kepada Surya Fajar Sekuritas dan SIDDHI, ini adalah sebuah terobosan yang luar biasa.” tambahnya.

Ketua Umum Siddhi Wahyudi Akbar menerangkan bahwa dengan adanya GID ini, diharapkan mampu mengedukasi komunitas Buddhis tentang investasi yang benar, dan menggunakan pasar modal sebagai salah satu cara menciptakan kemandirian finansial.

“Ini sebuah terobosan, karena mungkin masih ada beberapa tanggapan yang belum tepat dari teman-teman Buddhis tentang investasi, bahwa investasi itu melanggar salah satu sila. Dengan adanya galeri investasi digital ini kami akan ambil peranan untuk mengedukasi sehingga teman-teman Buddhis mempunyai pandangan yang lebih tepat tentang investasi,” papar Wahyudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper