Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) diproyeksi lanjut menguat pada perdagangan hari ini, Selasa (11/5/2021). INKP, TKIM, AALI, dan BWPT jadi top pick untuk hari ini.
IHSG ditutup menguat 0,8 persen ke level 5,975 pada perdagangan kemarin, Senin (10/5/2021) diikuti dengan munculnya tekanan beli.
Analis Samuel Sekuritas Wlliam Mamudi mengungkapkan IHSG (5,975) masih bias sideways 5,900-6,100.
"Doji-doji berkepanjangan menunjukkan kegalauan IHSG di tengah minimnya katalis penggerak pasar," jelasnya dalam riset harian, Selasa (11/5/2021).
Untuk hari ini analis teknikal menyukai saham INKP, TKIM, AALI, dan BWPT dengan rating trading buy.
INKP berhasil rebound, dan kini lanjut rally dalam pola rounding bottom. Peluang akan kembali uji flip level 12,000.
Baca Juga
TKIM terus berlanjut rally pasca rebound dari level support 10,000. Peluang akan rally ini berlanjut, dengan target flip level 12,300.
AALI rebound dalam pola rounding, dan membentuk candle bullish marubozu dengan spiking volume. Peluang untuk short-term rally, dengan target flip level bisa perhatikan level 10,800.
BWPT berhasil breakout dari level resisten 122, dan membentuk candle bullish marubozu dengan spiking volume. Targer resisten mayor berikut bisa perhatikan kisaran level 136.
Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.