Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Tutup Pekan di Zona Hijau, Ini Pendorongnya

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pergerakan IHSG ditutup di level 4.904,09 dengan kenaikan 0,15 persen atau 7,36 poin dari level penutupan perdagangan sebelumnya.
Pengunjung melintas di depan papan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (24/6/2020). Bisnis/Abdurachman
Pengunjung melintas di depan papan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (24/6/2020). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA - Kenaikan harga komoditas serta penurunan angka pengangguran di Amerika Serikat menjadi bahan bakar penguatan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Jumat (26/6/2020).

IHSG berhasil mengakhiri pergerakannya di zona hijau pada perdagangan hari ini, Jumat (26/6/2020), sejalan dengan rebound bursa global.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pergerakan IHSG ditutup di level 4.904,09 dengan kenaikan 0,15 persen atau 7,36 poin dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji mengatakan pergerakan positif IHSG ditopang oleh sentimen kenaikan harga komoditas dunia.

Hal ini juga didukung oleh rilis data ekonomi yang cukup positif. Dia mengatakan penurunan angka pengangguran di AS menjadi katalis positif lebih lanjut untuk kenaikan IHSG pada hari ini.

"Di sisi lain, market juga mengapresiasi bank sentral Eropa yang berkomitmen untuk mempersiapkan fasilitas likuiditas baru untuk bank-bank sentral di luar kawasan Euro," jelasnya.

Sebanyak 6 dari 10 sektor pada IHSG ditutup di teritori positif, dipimpin infrastruktur (+1,08 persen) dan properti (+0,98 persen). Empat sektor lainnya berakhir negatif, dipimpin industri dasar (-0,67 persen) dan pertanian (-0,4 persen). Tercatat 211 saham menguat, 190 saham melemah, dan 172 saham berakhir stagnan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper