Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MNC Sekuritas : Buy on Weakness Saham ITMG, JSMR, KLBF

IHSG diprediksi bergerak dengan level support 3.980 dan 3.830. Sementara itu, resistance berada di level 4.300 dan 4.400.
Pengunjung melintas di dekat papan elektornik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Selasa (17/3/2020). Pada perdagangan Selasa (17/3), IHSG tertekan di zona merah dan sempat mengalami trading halt menjelang akhir perdagangan. Berdasarkan data Bloomberg, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 4,99 persen atau 233,91 poin ke level 4456,75. Ini merupakan level terendah IHSG sejak Januari 2016. Bisnis/Abdurachman
Pengunjung melintas di dekat papan elektornik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Selasa (17/3/2020). Pada perdagangan Selasa (17/3), IHSG tertekan di zona merah dan sempat mengalami trading halt menjelang akhir perdagangan. Berdasarkan data Bloomberg, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 4,99 persen atau 233,91 poin ke level 4456,75. Ini merupakan level terendah IHSG sejak Januari 2016. Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com,JAKARTA—Sejumlah saham masih direkomendasikan buy on weakness oleh Institution Research Team MNC Sekuritas pada sesi perdagangan, Selasa (24/3/2020).

Dalam riset harian, Rabu (24/3/2020), Institution Research Team MNC Sekuritas menjelaskan bahwa indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup dengan koreksi 4,9 persen ke level 3.989 pada perdagangan, Senin (23/3/2020). Selama indeks tidak terkoreksi di bawah 3.918, diperkirakan IHSG sedang berada di awal wave 4 dari wave (3) sehingga berpeluang menguat ke area 4.350—4.400.

“Namun, apabila IHSG ternyata terkoreksi di bawah 3.918 maka IHSG akan membentuk wave 5 dari wave (3) ke arah 3.550,” tulis Tim MNC Sekuritas.

IHSG diprediksi bergerak dengan level support 3.980 dan 3.830. Sementara itu, resistance berada di level 4.300 dan 4.400.

Di tengah kondisi itu, Institution Research Team MNC Sekuritas merekomendasikan buy on weakness saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk. (ITMG) di level Rp6.000—Rp6.350. Target harga berada di level Rp7.800 lalu Rp8.400.

Selanjutnya, saham PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JMSR) juga mendapatkan rekomendasi buy on weakness di kisaran Rp2.400—Rp2.510. Target harga berada di level Rp3.000 dan Rp3.300.

MNC Sekuritas merekomendasikan buy on weakness saham PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) di level Rp900 hingga Rp915. Target harga KLBF berada di level Rp1.020 dan Rp1.125.

Adapun, saham PT Matahari Department Store Tbk. (LPPF) mendapatkan rekomendasi sell on strength di level Rp1.500 hingga Rp1.780. Posisi WIKA diperkirakan sudah berada di wave [iii] dari wave [v] dari wave 3.

Selanjutnya, LPPF berpeluang menguat untuk membentuk wave [iv] dari wave [v] dari wave 3 dalam jangka pendek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper