Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

World Gold Council Terbitkan Pedoman Penambangan Emas Terbaru

World Gold Council menerbitkan pedoman baru bagi penambang emas yang dirancang untuk mendorong standar lingkungan dan etika yang tinggi.
Kawasan tambang emas Veladero Barrick Gold Corp / REUTERS
Kawasan tambang emas Veladero Barrick Gold Corp / REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA - World Gold Council menerbitkan pedoman baru bagi penambang emas yang dirancang untuk mendorong standar lingkungan dan etika yang tinggi.

WGC mengatakan bahwa Prinsip Pertambangan Emas Bertanggung Jawab tersebut merupakan kerangka kerja yang menetapkan ekspektasi yang jelas bagi konsumen, investor, dan rantai pasokan emas hilir mengenai standar penambangan emas yang bertanggung jawab.

Pedoman tersebut menetapkan standar perusahaan untuk tata kelola, keselamatan, ketenagakerjaan, keterlibatan masyarakat, dan dampak lingkungan.

Melalui keterangan resminya, WGC mengatakan bahwa akan mengkonsolidasikan standar dan instrumen yang ada di bawah satu kerangka kerja dan penambang akan diminta untuk mematuhi kode yang diverifikasi oleh penilai luar.

CEO Newmont Gary Goldberg mengatakan bahwa sekitar 95% dari perusahaan anggota WGC sejauh ini telah menandatangani prinsip-prinsip tersebut, dan sisanya diharapkan untuk segera melakukannya.

“Sebagian besar praktik penambang emas sudah sesuai dengan pedoman, dan dia berharap non-anggota juga akan mengadopsi kode tersebut,” ujar Gary seperti dikutip dari Reuters, Kamis (12/9/2019).

Adapun, pedoman tersebut adalah kode perilaku industri terbaru untuk menanggapi tekanan yang meningkat dari konsumen, LSM, dan pemerintah yang memastikan pasar emas bebas dari kriminalitas, pelanggaran hak, dan dapat menguntungkan masyarakat setempat.

Sebagai informasi, anggota WGC, yang meliputi Newmont Goldcorp, Barrick Gold dan AngloGold Ashanti, mewakili dua perlima dari produksi emas global yang diperkirakan menghasilkan sekitar 3.300 ton emas per tahun senilai sekitar US$15 miliar dengan harga saat ini.

Keanggotaan WGC saat ini adalah penambang emas industri dan tidak termasuk penambang skala kecil, yang bagiannya dari produksi global telah meningkat menjadi sekitar 15%.

Para penambang skala kecil tersebut dinilai sering bekerja dalam kondisi berbahaya dan menggunakan bahan kimia beracun yang dapat merusak lingkungan, sedangkan hasilnya dicurigai dikendalikan oleh kejahatan terorganisir

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Finna U. Ulfah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper