Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

30 Tim Anak Muda Ikut Kompetisi Trading Saham

Bursa Efek Indonesia hari ini, Senin (18/2/2019) diramaikan oleh kompetisi trading saham antara anak muda dari berbagai komunitas.
30 tim mengikuti kompetisi jual beli saham OPPO Stocks in Your Hand di mainhall Bursa Efek Indonesia, Senin (18/2/2019)./Bisnis/Emanuel B. Caesario
30 tim mengikuti kompetisi jual beli saham OPPO Stocks in Your Hand di mainhall Bursa Efek Indonesia, Senin (18/2/2019)./Bisnis/Emanuel B. Caesario

Bisnis.com, JAKARTA — Bursa Efek Indonesia hari ini, Senin (18/2/2019) diramaikan oleh kompetisi trading saham antara anak muda dari berbagai komunitas.

Kompetisi jual beli saham ini diselenggarakan oleh media CNBC Indonesia dan OPPO, dengan tajuk kompetisi OPPO Stocks in Your Hand.

Dalam kompetisi ini, ada 30 tim yang menjadi peserta, masing-masing tim terdiri atas 5 orang. Juara pertama, kedua dan ketiga berurut-turut akan mendapatkan hadiah berupa tabungan saham senilai Rp25 juta, Rp15 juta dan Rp10 juta serta masing-masing peserta mendapatkan satu unit handphone OPPO.

Inarno Djayadi, Direktur Utama Bursa Efek Indonesia, mengatakan BEI menyambut baik inisiatif seperti ini, sebab menjadi salah satu strategi unik untuk meningkatkan literasi dan inklusi pasar modal di kalangan anak muda.

"Rasanya bagus sekali, ini terobosan  kerja sama dengan Oppo untuk meningkatkan inklusi. Per hari ini, investor kita sudah naik sekitar 27.000 SID. Mungkin dengan adanya hal seperti ini akan mempercepat inklusi di pasar.  Itu saya sambut bagus," katanya, Senin (18/2/2019).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper