Bisnis.com, JAKARTA- Obligasi dengan tenor 10 tahun FR 59, pada pagi ini, Kamis (2/3/2017) melemah tipis.
Pada pk. 07.56 WIB, FR 59 turun 0,01% ke 96,381, sementara itu yield naik 0,03% ke 7,512.
Maximilianus Nico Demus. L, Head of Fixed Income Division Indomitra Securities memperkirakan obligasi hari ini bergerak flat hingga melemah.
“Tapi anomali bisa saja terjadi,” kata Nico dalam risetnya yang diterima pagi ini, Kamis (2/3/3017).
Secara teknikal analisa, ujarnya, pasar obligasi diperkirakan akan melemah, kecuali FR 74 yang berdurasi 15 tahun, yang menunjukkan penguatan.
Selain dari faktor Presiden AS Donald Trump, maupun Gubernur Federal Reserve Janet Yellen, hingga Fed Rate, yang sudah mendorong capital outflow.
Persentase asing terus menunggu, hingga saat ini di posisi 37% jauh di bandingkan persentase tahun lalu.
“Kami merekomendasikan jual hari ini, terkecuali FR 74 yang menunjukkan tanda kenaikan,” kata Nico.
Pergerakan obligasi FR 59
Tanggal | Harga | Yield |
2 Maret (pk.07.56 WIB) | 96,381 (-0,01%) | 7,512 (+0,03%) |
1 Maret | 96,393 (-0,05%) | 7,510 (+0,09%) |
28 Februari | 96,438 (-0,01%) | 7,504 (+0,01%) |
Sumber: Bloomberg, 2017