Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

WATERFRONT SECURITIES: Pasar Tunggu Pidato Trump, IHSG Mixed

Waterfront Securities Indonesia memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Selasa (28/2/2017) bergerak pada kisaran level 5.345 5.440
Bursa Efek Indonesia./.Bisnis-Abdullah Azzam
Bursa Efek Indonesia./.Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA- Waterfront Securities Indonesia memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Selasa (28/2/2017) bergerak pada kisaran level 5.345 – 5.440.

“IHSG perdagangan hari ini diperkirakan berpotensi mengalami mixed,” kata Analis Waterfront Securities Indonesia Octavianus Marbun dalam risetnya yang diterima hari ini, Selasa (28/2/2017).

Dikemukakan indeks di bursa Wall Street kembali ditutup menguat terbatas dan indeks Dow Jones ditutup pada level tertinggi baru selama 12 hari berturut-turut.

Penguatan dipicu oleh sentimen positif dari ekspektasi akan adanya pengumuman dari Presiden AS Donald Trump, mengenai stimulus di sektor infrastruktur pada hari ini.

Kenaikan pada saham sektor energi juga mendorong penguatan indeks S&P500 pada level tertinggi baru.

Trump yang juga bertemu dengan para gubernur negara bagian menyatakan mencari kenaikan belanja militer lebih dari 9%, bersejarah serta menyatakan pemerintahannya akan bergerak cepat dalam reformasi regulasi.

Pasar menantikan pidato Trump di hadapan Kongres AS, dengan harapan Trump akan mengungkapkan secara rinci mengenai program-program yang dijanjikan termasuk kenaikan belanja infrastruktur, pengurangan pajak dan reformasi di sektor kesehatan.

Pasar juga akan mencermati komentar dari pejabat The Fed, termasuk Yellen, yang akan berpidato pada akhir pekan.

Waterfront Securities Indonesia merekomendasikan saham berikut:

KLBF

Terlihat kuat pada level support diharga 1510, mampu menahan penurunan KLBF lebih lanjut. Kemarin KLBF ditutup menguat 1535.

Rekomendasi Sell on Strength jika tidak dapat menembus level resisten pada 1555

BBCA

Terlihat kuat pada level support diharga 15300 dapat menahan penurunan saham BBCA lebih lanjut. Perdagangan kemarin BBCA ditutup menguat di level 15500.

Rekomendasi Sell on Strength jika tidak dapat melewati harga 15650

JSMR

Pada perdagangan kemarin, JSMR ditutup menguat diharga 4860. Level support 4800 cukup kuat menahan koreksi JSMR.

Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten dilevel 4910

UNTR

Terlihat kuat pada level support diharga 24450 dapat menahan penurunan saham UNTR lebih lanjut. Perdagangan kemarin UNTR ditutup menguat di level 24925.

Rekomendasi Sell on Strength jika tidak dapat melewati harga 25200

UNVR

Terlihat kuat pada level support diharga 42075 dapat menahan penurunan saham UNVR lebih lanjut. Perdagangan kemarin UNVR ditutup menguat di level 42250.

Rekomendasi Sell on Strength jika tidak dapat melewati harga 42750

TLKM

Pada perdagangan kemarin, TLKM ditutup menguat diharga 3870. Level support 3820 cukup kuat menahan koreksi TLKM.

Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten dilevel 3920

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper