Bisnis.com, JAKARTA- First Asia Capital memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Kamis (23/2/2017) bergerak di kisaran support 5.330 dan resisten 5.380.
Analis First Asia Capital David Sutyanto mengemukakan pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan bergerak bervariasi dalam rentang terbatas.
“Berpeluang menguat, dengan topangan aksi beli saham-saham yang sensitif interest rate,” kata David dalam risetnya yang diterima pagi ini, Kamis (23/2/2017).
Namun, ujarnya, koreksi diperkirakan akan melanda saham tambang terkait pelemahan harga komoditasnya tadi malam.
First Asia Capital mengemukakan saham pilihan pada perdagangan hari ini adalah:
- ASII 7900-8300 TB, SL 7800
- BBRI 11750-12100 TB, SL 11600
- BBTN 2180-2320 TB, SL 2050
- MNCN 1500-1650 Buy, SL 1400
- PTPP 3480-3610 Buy, SL 3400
- RALS 1300-1380 TB, SL 1250
- GGRM 61350-63700 Buy, SL 59000
- AKRA 6100-6450 Buy, SL 5900
- GJTL 1000-1140 Buy, SL 900
- BUMI 330-398 TB, SL 294