Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan pasar menyoroti aksi Hutama Karya yang menawarkan kupon obligasi.
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Kamis (17/11/2016) mengatakan PT Hutama Karya menawarkan kupon obligasi senilai Rp1 triliun di kisaran 8,2% hingga 8,65%.
Penawaran tersebut merupakan bagian dari Penawaran Umum Berkelanjutan sebesar Rp6,5 triliun.
Perusahaan konstruksi milik negara itu akan mulai menawarkan obligasi tersebut di kuartal IV/2016 dengan tenor 10 tahun.
PT Hutama Karya juga siap menerbitkan tambahan Rp2,5 triliun lagi.