Bisnis.com, JAKARTA-- PT Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan Rabu (9/11/2016) siap menguji kembali harga tertinggi di tahun ini.
Analis Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan pergerakan IHSG kemarin cukup optimistis hingga mampu break out batasan atas atau resistance bearish trend hingga menyentuh upper bollinger bands secara teknikal analisis. Indikator stochastic dan RSI berbalik mendapakan dorongan penguatan hingga kembali pada area middle oscillator menuju titik jenuh beli.
Diperkirakan IHSG akan mencoba mengkonfirmasikan pergerakan break out bearish trend dan MA25 hingga menuji harga tertinggi di tahun ini dengan range pergerakan 5.375-5.500.
"Saham yang masih dapat menjadi fokus a.l ASII, SARI, BBCA, BSDE, INDF, MNCN, SMGR, SMRA, LPPF, MMPA, dan UNVR, " katanya dalam riset.
Kemarin, IHSG ditutup menguat signifikan hingga 84,47 poin sebesar 1,57% di level 5.470,68 dengan volume perdagangan yang cukup tinggi. Seluruh indeks sektoral menguat mayoritas di atas 1%, kecuali indeks sektor pertambangan yang terkoreksi setelah cukup bergerak optimistis sejak pekan lalu.
"Selain dampak dari sentimen eksternal, senntimen dalam negeri seperti data laju pertumbuhan hingga cadangan devisa menjadi alasan investor untuk kembali optimis," tambahnya.
Adapun, sentimen selanjutnya dari Asia adalah indeks harga produksi dan tingkat inflasi di China, Summary BOJ dan Machinery Order di Jepang. Selain itu investor menanti data stok persediaan minyak di AS.