Bisnis.com, JAKARTA—Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi akan terkoreksi pada perdagangan Jumat (23/9/2016).
Tim Riset Mandiri Sekuritas memperkirakan indeks bergerak pada rentang 5.342-5.420.
“Jika IHSG berhasil melewati resistance 5.371, yang mengakhiri periode bearish jangka pendeknya. Resistance selanjutnya berada di 5.476,” paparnya dalam riset.
Indeks ditutup membuat pola candle stick “doji” dan stochastic berada dalam kondisi overbought sehingga hari ini pergerakan IHSG berpeluang terkoreksi.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) | Stop Loss (Rp) | Keterangan |
MPPA | BUY | 2.000 | 1.850 | Swing trade |
TINS | BUY | 890 | 740 | Swing trade |
PTPP | SELL | 4.300 | 4.700 | Swing trade |
BBTN | SELL | 1.900 | 2.050 | Swing trade |
Sumber: Mandiri Sekuritas
ndeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari kemarin ditutup menguat. Indeks naik 37 poin (0,71%) ke 5.380
IHSG berhasil melewati resistance (5.371), yang mengakhiri periode bearish jangka pendeknya. Resistance selanjutnya berada di 5.476. IHSG ditutup membuat pola candle stick “doji” dan stochastic berada dalam kondisi overbought sehingga hari ini kami estimasi pergerakan IHSG akan berpeluang untuk terkoreksi.
Estimasi pergerakan indeks hari ini berada di 5.342 sampai dengan 5.420