Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Jepang kembali ditutup melemah pada perdagangan Kamis (8/9/2016).
Berdasarkan data Bloomberg, indeks Topix ditutup melemah 0,23% atau 3,09 poin ke level 1.346,44.
Sepanjang hari ini indeks bergerak pada rentang 1.337,36-1.348,29.
Dari 1.954 saham yang diperdagangkan sebanyak 858 saham menguat, 920 saham melemah, dan 190 saham stagnan.
Adapun Nikkei 225 Stock Average ditutup melemah 0,32% atau 53,67 poin ke level 16.958,77.
Sepanjang hari ini indeks bergerak pada rentang 16.836,65-17.001,84.
Dari 225 saham yang diperdagangkan sebanyak 81 saham menguat, 135 saham melemah, dan 9 saham stagnan.
Sementara itu yen terpantau melanjutkan penguatan untuk hari keempat dengan naik 0,02% ke 101,72.
“Pasar sedang kehilangan momentum. Investor kemungkinan mencari katalis baru yang dapat saja datang dalam bentuk stimulus tambahan dari European Central Bank atau Bank of Japan,” kata Bernard Aw, ahli strategi di IG Asia Pte., seperti dilansir Bloomberg hari ini.