Bisnis.com, JAKARTA – Tiga saham terpantau anjlok hingga 10% pada perdagangan hari ini, Senin (5/9/2016).
Ketiga saham itu adalah PT Victoria Insurance Tbk. (VINS) yang turun 10% ke Rp72, PT Sidomulyo Selaras Tbk. (SDMU) yang turun 10% ke Rp396, dan PT Akbar Indo Makmur Stimec Tbk. (AIMS) yang turun 10% ke Rp234.
Sementara itu, meskipun sempat melemah menjelang akhir perdagangan, IHSG berhasil kembali menguat tipis 0,07% atau 3,49 poin ke level 5.356,95.
Pada perdagangan hari ini, IHSG bergerak pada kisaran 5.347,59 - 5.396,92.
Dari 534 saham yang diperdagangkan, sebanyak 176 saham menguat, 144 saham melemah, dan 214 saham stagnan.
Saham apa saja yang menjadi top losers dalam perdagangan Bursa Efek Indonesia hari ini? Berikut rinciannya:
Kode | Harga (Rp) | (%) |
VINS | 72 | -10 |
SDMU | 396 | -10 |
AIMS | 234 | -10 |
BAJA | 290 | -9,94 |
GDST | 137 | -9,87 |
Sumber: Bursa Efek Indonesia, 2016