Bisnis.com, TOKYO – Pergerakan bursa saham Asia dilaporkan menguat pada perdagangan pagi ini, Selasa (30/8/2016), menyusul rebound bursa saham AS di tengah tanda-tanda penguatan pada ekonomi AS.
Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,3% ke 138,33 pada pukul 09.16 pagi waktu Tokyo (07.16 WIB), sementara indeks Topix tergelincir 0,3% di saat yen diperdagangkan di posisi 101,78 per dolar.
Seperti dilansir Bloomberg hari ini, bursa saham AS naik ke level tertingginya setelah data pengeluaran konsumen menguat untuk bulan keempat berturut-turut pada Juli.
Para investor saat ini mencermati data ekonomi sebagai petunjuk apakah ekonomi global dapat menahan kemungkinan laju kenaikan tingkat suku bunga AS.
“Kenaikan suku bunga pada batas tertentu sangat diperhitungkan. Setiap kasus kenaikan suku bunga AS dapat melemahkan pergerakan yen dan hal itu akan mendorong Nikkei. Sementara pasar Asia lainnya tidak akan terpengaruh secara dramatis seperti Jepang,” ujar Logan Best, Wakil Presiden perdagangan sekuritas INTL FCStone Financial Inc.
Sejalan dengan pergerakan bursa Asia, indeks Kospi Korea Selatan dan indeks S&P/ASX 200 Australia masing-masing menguat 0,6%, sementara indeks S&P/NZX 50 New Zealand naik 0,2%.