Bisnis.com, JAKARTA– Bursa saham Eropa melemah pada awal perdagangan Kamis (28/7/2016) menyusul rilis laporan keuangan emiten yang cenderung negatif.
Indeks Stoxx Europe 600 terpantau melemah 0,08% atau 0,28 poin ke 342,46 pada pukul 14.28 WIB, setelah juga dibuka melemah 0,1% di 342,40.
Seperti yang dilansir Reuters, indeks Stoxx terbebani oleh beberapa rilis laporan keuangan emiten yang lemah Dialog Semiconductor dan Royal Dutch Shell.
Saham Dialog turun 10% setelah emiten Jerman ini memangkas prospek penjualan di tahun 2016, sementara Royal Dutch Shell merosot 4% setelah melaporkan penurunan laba.
Saham bank Inggris Lloyds juga turun 3,4% setelah memperkirakan penurunan permintaan yang disebabkan oleh referendum Brexit dan menyatakan bahwa hal ini akan mempercepat rencana pemotongan pengeluaran untuk mengimbangi kondisi ekonomi.
Indeks Stoxx 600 telah kembali pulih sekitar 10% dari titik terendah pada 27 Juni karena dampak Brexit, walaupun masih lebih rendah 7% sepanjang tahun 2016.