Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi lanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (22/6/2016).
Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya mengatskan IHSG sedang berusaha melanjutkan pola uptrend jangka pendek. Dia memprediksi IHSG ada di kisaran 4.824-4.902.
"Sentimen pelonggaran LTV serta penurunan suku bunga acuan menjadi pendorong kenaikan emiten properti," kata William dalam risetnya, Rabu (22/6/2016).
Selain itu, pergerakan bursa saham global juga memberikan pengaruh terhadap IHSG. "Target resisten 4.902 memiliki potensi digapai dalam waktu dekat, kenaikan juga didorong oleh capital inflow yang masih terus berlanjut. IHSG hari ini berpotensi menguat," jelasnya.
Sejumlah saham yang direkomendasikan hari ini adalah WTON, KLBF, BBNI, ASII, UNVR, INDF, MAPI, TBIG, dan SMCB.