Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDEKS BEI 9 JUNI: Investor Tunggu FOMC Meeting, IHSG Ditutup Melemah 39,27 Poin

IHSG ditutup melemah 0,80% atau 39,27 poin ke level 4.876,79 pada perdagangan hari ini setelah bergerak pada kisaran 4.876,79 4.919,16.
Karyawan mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/4)./Antara-Sigid Kurniawan
Karyawan mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/4)./Antara-Sigid Kurniawan

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan (IHSG) berakhir melemah pada penutupan perdagangan hari ini, Kamis (9/6/2016).

IHSG ditutup melemah  0,80% atau 39,27 poin ke level 4.876,79 pada perdagangan hari ini setelah bergerak pada kisaran 4.876,79 – 4.919,16.

Pagi tadi, indeks juga dibuka melemah 0,06% atau 3,05 poin ke level 4.913,00. Sepanjang hari ini, indeks terus tertekan pada zona merah.

Dari 528 saham yang diperdagangkan, sebanyak 135 saham menguat, 142 saham melemah, dan 251 saham stagnan.

Delapan dari sembilan indeks sektoral yang tercatat di Bursa Efek Indonesia melemah, didorong oleh sektor konsumer yang melemah 1,27% dan sektor finansial yang juga melemah 1,30%. Sementara itu, hanya sektor tambang yang menguat sebesar 2,50%.

Sejalan dengan pelemahan IHSG, indeks Bisnis-27 juga ditutup melemah 1,28% atau 5,37 poin ke level 419,05.

Kepala Riset PT Universal Broker Indonesia Satrio Utomo mengatakan pelemahan IHSG tersebut disebabkan oleh pelaku pasar yang cenderung hati-hati jelang FOMC meeting.

“Ini sudah dua hari IHSG melemah, saya lihat pelaku pasar hati-hati dan khawatir yang cukup tinggi. Pelaku pasar menganggap indeks dow jones sudah naik terlalu tinggi, ditambah kekhawatiran jelang FOMC pekan depan,” kata Satrio saat dihubungi Bisnis.com, Kamis (9/6/2016).

Menurutnya, sikap hati-hati pelaku pasar terlihat dari total aksi beli (net buy) asing yang ada di kisaran Rp10 miliar di pasar regular pada akhir sesi I perdagangan hari ini.

“Kemarin itu sebenarnya melemah juga karena ada penurunan net buy yang besar. Hari ini net buy tipis sampai jeda siang, hampir net sell, pelaku pasar cenderung menahan diri,” jelasnya. 

Saham-saham penekan IHSG:

Kode

(%)

BBRI

-2,58 

HMSP

-1,44 

BMRI

-2,37 

UNVR

-1,26 

Saham-saham pendorong IHSG:

Kode

(%)

ADRO

+6,32

ANTM

+8,96

INCO

+4,83

PTBA

+4,25

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper